Konon, Besok Gibran bin Jokowi Akan Kantongi Rekomendasi PDIP untuk Pilwako Solo

jpnn.com, SOLO - Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa akan memenuhi undangan DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah untuk secara resmi menerima surat rekomendasi bakal calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari DPP, Jumat (17/7).
Hal ini sekaligus menjawab teka-teki perebutan rekomendasi dari partai berlogo banteng merah.
Teguh Prakosa saat dihubungi lewat telepon, mengaku menerima surat undangan terkait penyerahan surat rekomendasi DPP PDIP kepada Gibran-Teguh sebagai calon wali kota-calon wakil wali kota dalam Pilkada Solo 2020.
“Ya begitu. Yang diundang kan KSB (ketua, sekretaris, bendahara) dan calon. Besok ke Semarang, tetapi ini nanti masih menunggu koordinasi dengan Pak ketua (Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo) dulu. Beliau masih rapat Covid-19,” katanya, Kamis (16/7).
Terpisah, utusan dari DPC PDIP juga telah mengantarkan surat undangan yang sama ke kediaman Gibran Rakabuming Raka.
Surat undangan itu diterima sendiri oleh putra sulung Presiden Jokowi, yang sebentar lagi resmi menjadi calon wali kota Solo itu. (rs/irw/per/JPR)
Gibran Rakabuming dan Teguh Prakosa akan menerima surat rekomendasi calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari DPP PDIP.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan