Konon, Brigadir J Paling Dipercaya Irjen Ferdy Sambo, Tetapi Diancam Skuad Lama
Walakin, dia mengaku pernah mewawancarai Vera dan bertanya apakah Brigadir J memiliki masalah dengan skuad lama itu.
"Informasinya skuad lama ini selalu iri hati kepada almarhum karena almarhum ini cekatan dan disayang oleh Bapak (Ferdy Sambo) maupun Ibu (Putri Candrawathi)," ujar Kamaruddin.
Di sisi lain, pengacara keluarga Ferdy Sambo, Arman Hanis, mengaku dirinya baru mengetahui hal tersebut dari pemberitaan di media.
"Ya, skuad lama itu siapa? Kalau yang disebut di berita itu Brigadir D. Saya pastikan itu tidak ada, itu tidak mungkin," kata Arman saat dihubungi wartawan, Sabtu (30/7).
Dia menyebutkan Brigadir D merupakan teman curhat Brigadir J.
Arman mengeklaim dirinya sudah bertanya kepada Brigadir D soal isu pengancaman tersebut.
"Kan, saya juga sudah tanya juga Brigadir D, ini beritanya bagaimana, benar tidak? 'Ya, tidak mungkinlah, saya teman baik, saya teman curhatnya'. Lupa apa seangkatan atau apalah, ya. Yang penting Brigadir D itu teman curhatnya," kata dia.
Menurut dia, Brigadir D tidak mungkin berani melakukan pengancaman, pasalnya Brigadir J merupakan ajudan Irjen Ferdy Sambo yang paling dipercaya.
Brigadir J dianggap sebagai ajudan yang dipercaya Kadiv nonaktif Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
- Polri Tukar Buron Judol Handoyo Salman dengan DPO Filipina
- Soroti 2 Kasus Penembakan oleh Polisi, Setara Institute Singgung Kesehatan Mental
- Wayan Sudirta Soroti Sejumlah Persoalan di Institusi Polri Termasuk Kasus Penembakan Anggota Paskibraka di Semarang
- Sinergi dengan Polri & TNI, Bea Cukai Tingkatkan Pengawasan di 3 Wilayah Ini
- Jenderal Sigit Pastikan Kesiapan Polri Jelang Pilkada Serentak 2024
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian