Konon Ferdy Sambo & Putri Pengin Bayi Laki-Laki, Lalu Minta Tolong kepada Brigadir Yosua
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Terdakwa Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi konon menginginkan seorang bayi laki-laki untuk diadopsi.
Sambo dan Putri lantas minta tolong kepada ajudannya Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J untuk mencarikan bayi yang bisa mereka adopsi.
Cerita itu disampaikan kakak Brigadir Yosua, Yuni Artika Hutabarat saat bersaksi untuk terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di PN Jakarta Selatan, Selasa (1/11).
Menurut Yuni, keinginan Sambo dan Putri itu disampaikan adiknya saat pulang ke Jambi pada Maret 2022 lalu.
"Almarhum pulang ke Jambi, baru kami sempat cerita-cerita, di situ dia (Brigadir J, red) menceritakan bapak dan ibu menginginkan mengadopsi anak laki-laki," ungkap Yuni di persidangan.
"Tolong carikan dari keluarga, ada enggak keluarga kita yang memiliki anak laki-laki masih bayi," lanjut Yuni mengenang cerita sang adik.
Konon, bayi laki-laki yang rencananya akan diadopsi terdakwa pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua bakal disekolahkan.
"Mereka menjanjikan kalau misalnya ada, dibesarkan dan disekolahkan, seperti itu," tutur Yuni.
Kakak Brigadir Yosua, Yuni Artika Hutabarat ungkap cerita soal Ferdy Sambo dan Putri pengin bayi laki-laki, lalu minta tolong kepada Brigadir J.
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya
- Sidang PK Jessica Wongso, Ahli Ungkap Temuan CCTV, Durasi Video Sengaja Dihilangkan
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng
- Pria Pembunuh Tetangga di Rohil Ditangkap Polisi, Terancam Dihukum Mati
- Alasan Perdagangan Bayi dan Anak di Indonesia Sulit Diberantas
- F Jadi Tersangka Pembunuhan Gadis di Sampang pada 2023