Konon Ibra Azhari Ditelantarkan Keluarga, Sarah Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Sarah Azhari akhirnya buka suara terkait kabar Ibra Azhari ditelantarkan keluarga.
Adapun Ibra Azhari kembali ditangkap karena kasus narkoba. Ini sudah kelima kali dia terjerat kasus serupa.
Sarah Azhari menegaskan bahwa keluarga tidak menelantarkan Ibra Azhari yang kini ditahan karena narkoba.
"Itu enggak benar. Mungkin itu cuma buat (sensasi)," ujar Sarah Azhari, dikutip dari podcast Melaney Ricardo di YouTube.
Dia juga mengatakan bahwa mental sang kakak tidak akan kuat jika keluarga menelantarkan.
"Kalau dia sampai ditinggal keluarga di dalam (penjara) pun dia enggak bakal bertahan," tutur Sarah Azhari.
Sebelumnya, Ibra Azhari ditangkap karena narkoba di sebuah apartemen kawasan Tangerang Selatan, pada Rabu (3/1).
Bintang film Bisikan Nafsu dan Bebas Bercinta itu diamankan bersama rekan sesama artis berinisial NN.
Selebritas Sarah Azhari akhirnya buka suara terkait kabar Ibra Azhari ditelantarkan keluarga.
- Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Asusila, Terancam Dipecat dati Polri
- Elvy Sukaesih Sebut Ramadan Tahun Ini Spesial, Ini Penyebabnya
- Bikin Malu Polri, Provos di Tanjungpinang Terlibat Kasus Sabu-Sabu
- Polisi Ciduk Direktur Persiba Atas Kasus Narkoba
- Kasus Narkoba di Jateng Meningkat Drastis, Sabu-Sabu Naik Hingga 506 Persen
- Seorang Pria di Bandung Disuruh Merawat Tanaman Oleh Kakaknya, Ternyata Pohon Ganja