Konon Jokowi Pernah Diancam Surya Paloh, Begini Ceritanya

jpnn.com, JAKARTA - Wartawan senior Panda Nababan mengungkapkan Presiden Joko Widodo alias Jokowi pernah mengalah karena diancam oleh Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh.
Menurut Panda, momen itu terjadi sekitar 2016-2017 saat Presiden Jokowi hendak mencopot kader Partai NasDem M Prasetyo dari jabatan jaksa agung.
“Surya Paloh bilang tidak setuju,” kata Panda saat menjadi tamu siniar Total Politik yang ditayangkan di YouTube.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengungkapkan dirinya menerima cerita tersebut dari Surya Paloh.
Baca juga: Analisis Panda Nababan soal Surya Paloh Tidak Hadiri Resepsi Putra Jokowi, Toevallig!
Panda menyebut bos Media Group itu mengancam akan menarik NasDem dari koalisi pendukung pemerintahan Presiden Jokowi jika Prasetyo dicopot dari jaksa agung.
“Waktu Surya Paloh cerita ke saya, saya konfirmasi ke Presiden. Jokowi pun membenarkan cerita itu,” tutur Panda.
Tokoh sepuh asal Sumatera Utara itu tidak hanya mengonfirmasi cerita dari Surya Paloh tersebut kepada Jokowi. Panda juga bertanya mengapa Presiden Ketujuh RI itu menuruti ancaman Surya Paloh.
Panda Nababan mengungkapkan Jokowi pernah diancam oleh Surya Paloh gara-gara mau mencopot M Prasetyo dari jabatan jaksa agung.
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?