Konon Kapolri Pengin Semua Anggotanya Belajar Kitab Kuning, Begini Reaksi Sahabat Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Sahabat Polisi Indonesia (SPI) memberikan apresiasi kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang hanya dalam hitungan hari sudah melakukan langkah nyata.
"Sudah tepat, Kapolri langsung bersilaturahmi ke berbagai organisasi Islam besar yang ada di Indonesia, seperti Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah. Saya yakin Pak Sigit mampu merangkul semua pihak dan membuat Polri makin humanis,” kata Ketua Umum SPI, Fonda Tangguh dalam keterangannya kepada awak media di Jakarta, Sabtu (30/1).
“Beliau mampu bersinergi sehingga Kamtibmas akan tercapai dengan baik,” imbuhnya.
Fonda juga mengapresiasi langkah Kapolri yang berencana mewajibkan para anggotanya untuk mempelajari Kitab Kuning.
Ketua Umum SPI, Fonda Tangguh. Foto: source for JPNN.com
“Itu artinya Kapolri mengharapkan para anggotanya menambah wawasan tentang Islam agar dapat mengetahui lebih banyak tentang ajaran agama Islam,” papar Fonda.
“Sehingga hal tersebut dapat mencegah timbulnya perbedaan yang tajam antara penegakan hukum positif dengan ajaran agama Islam,” imbuhnya.
Menurut Fonda, langkah Kapolri Listyo Sigit Prabowo tersebut merupakan terobosan luar bisa.
Fonda mengapresiasi langkah Kapolri yang berencana mewajibkan para anggotanya mempelajari Kitab Kuning.
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik