Konon Korban Tragedi Kanjuruhan Dipungut Biaya Berobat, Khofifah Bereaksi Tegas

jpnn.com, SURABAYA - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa bereaksi merespons kabar korban tragedi Kanjuruhan Malang dipungut biaya setelah berobat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA).
Khofifah pun meminta Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) yang menerima kabar itu melakukan penelusuran.
"Saya rasa Komnas HAM bisa dengan mudah tanya kepada keluarga korban yang sekarang dirawat," kata Khofifah di Surabaya, Senin (17/10).
Menurut Khofifah, bagi korban dirawat selain di RSSA, dia mengaku tidak mengetahuinya.
"Kalau tidak dirawat di RSSA, saya tidak tahu. RSSA itu, kan, milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur, semua dalam konsolidasi saya," lanjutnya.
Hal itu disampaikan Khofifah menanggapi pemberitaan Komnas HAM yang menyatakan Pemprov Jatim menghentikan pembiayaan korban luka-luka tragedi Kanjuruhan, Malang akibat data yang simpang siur.
Dalam pemberitaan itu, komisioner Komnas HAM Choirul Anam menyebut akan menelusuri kebenaran informasi tersebut.
Choirul Anam mengaku menyayangkan jika informasi yang diterimanya benar, mengingat korban luka-luka jumlahnya banyak.
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa bereaksi tegas atas pernyataan Komnas HAM soal korban tragedi Kanjuruhan dipungut biaya berobat.
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Komnas HAM Kecam KKB yang Bunuh Pendulang Emas di Papua
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- Komnas HAM Minta Polisi Hadirkan 2 Paslon Pilkada Puncak Jaya
- Pesan Khofifah ke Alim Markus: Sebisa Mungkin Tidak Ada PHK
- Bu Khofifah Mengucap Hamdalah, Seluruh Guru PNS, PPPK, dan Non-ASN Bisa Tenang