Konon Video Hoaks Server KPU Menangkan Jokowi Direkam dalam Rapat Tim Prabowo-Sandi
jpnn.com, JAKARTA - Peristiwa di balik viral video tentang rapat yang salah satu pembicaranya menyebut server Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah di-setting untuk kemenangan Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin (Jokowi - Ma’ruf) mulai terkuak. Video itu direkam di rumah mantan Bupati Serang Ahmad Taufik Nuriman.
Taufik menjelaskan, rumahnya di Ciracas, Serang ketempatan untuk rapat tim pemenangan Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno dari Jakarta dan Banten.
“Jadi memang saya diminta untuk menyiapkan tempat saja, untuk kumpul relawan, untuk evaluasi,” ujar Taufik saat dihubungi, Sabtu (6/4).
Baca juga
Andre Jubir BPN Prabowo Mengaku Tak Tahu Sosok Wahyu di Video Hoaks Server KPU
Minta Bareskrim Sasar 3 Akun Medsos Penyebar Hoaks IT KPU Menangkan Jokowi
Menurutnya, dalam rapat itu ada seseorang bernama Wahyu yang memaparkan soal server rekapitulasi suara Pemilu 2019 di KPU sudah di-setting untuk kemenangan Jokowi - Ma’ruf. Namun, Taufik sebagai tuan rumah tak mengenal dan mengetahui persis sosok Wahyu.
“Saya sih enggak kenal sama dia, cuma kenal di situ saja. Kalau ketemu lagi sama dia, saya udah lupa kali ya,” katanya.
Peristiwa di balik viral video tentang rapat yang salah satu pembicaranya menyebut server KPU telah di-setting untuk kemenangan Jokowi - Ma'ruf mulai terkuat.
- KPU Sukabumi Ungkap Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024
- Dua Pelaku Pembobolan Toko Sembako di Serang Ditangkap, Kedua Kakinya Dilumpuhkan
- Selama 2024, DKPP Pecat 66 Penyelenggara Pemilu
- KPU Audit Dana Kampanye 2 Paslon Kada Pilgub Kepulauan Riau
- KPU Tetapkan Pram-Rano Menang di Pilgub Jakarta, Petinggi Gerindra Bereaksi Begini
- Pilkada Kota Solok, Pasangan Ramadhani-Suryadi Raih Suara Terbanyak