Konon Xiaomi 12 Ultra Akan Dilengkapi Sensor Kamera Leica, Keren
jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi dilaporkan telah melakukan kerja sama dengan perusahaan kamera asal Jerman, yakni Leica.
Kedua perusahaan itu akan memperkuat sistem layanan pada sensor kamera di jajaran handphone Xiaomi
Kabarnya, salah satu perangkat Xiaomi 12 Ultra sudah disematkan oleh sensor besutan Leica yang memiliki standar layaknya kamera profesional.
Dikutip dari GSM Arena, Rabu (30/3), kabar kehadiran perangkat itu diperkua dengan temuan kode di aplikasi Galeri Editor dari ROM MIUI China Xiaomi.
Kode itu saat diterjemahkan menunjukkan, Leica.
Adapun kode itu berisi aplikasi untuk filter yang digunakan saat menyunting foto dan video.
Artinya, Leica akan menambahkan sentuhan filter pada layanan aplikasi di ponsel pintar besutan Xiaomi itu.
Meski demikian, belum jelas jenis kemitraan seperti apa yang dibangun antara Xiaomi dan Leica.
Xiaomi dan Leica akan memperkuat sistem layanan pada sensor kamera di jajaran handphone-nya.
- Xiaomi Mix Flip Bakal Meluncur Akhir Bulan Ini, Sebegini Harga Perkiraannya
- Redmi 14C Meluncur Secara Global, Intip Spesifikasinya
- Bocor Spesifikasi Xiaomi Mix Flip Untuk Pasar Global
- Xiaomi Kembangkan SUV Listrik Terbaru, Disebut Mirip Ferrari Purosangue
- Tindakan Dirlantas Polda Sulteng Kombes Dodi Darjanto Ini Dianggap Melecehkan Jurnalis
- Xiaomi Mulai Uji Coba SUV Listrik di Jalan, Ini Bocoran Spesifikasi & Harganya