Konsentrasi Domestik Dulu
Jumat, 04 Maret 2011 – 06:26 WIB
Terlepas dari itu, Totti meminta rekan-rekannya untuk segera bangkit karena punya tugas besar di sisa musim ini. "Kami harus mencoba dengan seluruh kekuatan yang ada untuk menjadi lakon di Serie A dan juga di Liga Champions," ujar Totti.
Di sisi lain, kubu Lecce berharap tekanan dan juga terbaginya fokus Roma di kompetisi domestik dan Eropa bisa mereka manfaatkan dengan baik. "Semoga mereka terganggu karena punya tugas berat di level Eropa," kata Guillermo Giacomazzi, kapten Lecce, seperti dikutip Football Italia.
Hanya, dia menilai, Roma lebih tangguh dibandingkan Juventus yang mereka kalahkan dua pekan lalu. "Tim yang dilatih Montella itu lebih berbahaya ketimbang Juve, lebih berkualitas. Kami harus bekerja lebih keras lagi," jelas Giacomazzi.
Masalah bagi Lecce karena mereka harus menjamu Roma di saat kehilangan beberapa pemain seperti Alberto Giulatto, David Di Michele, Edward Ofere, Nenad Tomovic, dan Stefano Ferrario, yang sedang tidak fit. (ham)
LECCE - Sejak dilatih Vincenzo Montella, AS Roma belum juga tersentuh kekalahan. Namun, bukan berarti masalah sudah selesai. Performa klub asal Ibu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia
- Persebaya Datang ke Solo dengan Pasukan Mengerikan
- MotoGP 2025: Tim Milik Valentino Rossi Akan Launching di Jakarta, Catat Tanggalnya
- Pesan Pertama Patrick Kluivert Setelah Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia