Konsep Baru Bikin Karir Melaju
Padahal, setiap CD tersebut dikeluarkan dalam waktu cukup dekat, yakni antara tiga atau empat bulan. Total penjualan hingga diluncurkannya single Fortune Cookie yang Mencinta mendekati 150 ribu keeping. Angka yang cukup bagus bagi grup baru.
Mirip dengan kakaknya di Jepang, dalam penjualan CD mereka menyertakan beberapa gimmick. Misalnya, tiket untuk handshake event, setiap satu CD berisi satu tiket untuk mengobrol dengan member selama 10 detik. Ada juga foto member dalam pose eksklusif.
Dalam konsep idol group ini, member kerap mendengungkan JKT48 seperti sekolah. Mereka berjuang dari belum apa-apa menjadi seperti saat ini. Fans menjadi saksi bagaimana mereka tumbuh. "JKT48 konsepnya perjuangan. Kerja keras dan tidak boleh menyerah, yang terbaik bisa masuk senbatsu," ujar Ghopta Chandra dari manajemen.
Hal itu dia sampaikan saat JKT48 meluncurkan single berjudul River. Saat itulah istilah senbatsu mulai dipakai untuk menyebut 16 member terbaik yang berhasil membawakan single. Saat peringatan satu tahun teater JKT48, member sepakat kalau mereka bisa melakukan banyak hal setelah bergabung JKT48.
Member Cindy Yuvia, misalnya. Sebelum masuk idol group tersebut, dia tidak bisa berekspresi, suka bengong, dan gugup kalau berbicara di depan banyak orang. Tapi, kini tidak lagi. Berkat adanya selingan MC di tengah teater, dia jadi terbiasa ngomong.
Fans juga tahu betul, kalau di JKT48 mereka bisa mengembangkan talenta yang ada. Tidak cuma soal menyanyi dan menari. Mereka juga dituntut bisa tampil fotogenik karena ada penjualan foto secara rutin. Member makin memiliki bekal saat lulus karena juga belajar akting dan bintang iklan.
Konsep baru itu membuat Stella Cornelia percaya bahwa konsep idol group di Indonesia bakal langgeng. Ini mirip dengan AKB48 yang sejak berdiri pada 2005 mampu bertahan sampai sekarang. "Targetnya sampai lama dan kemungkinan berhasilnya sangat bisa. Apalagi, konsep ini baru ada di Indonesia," kata Stella di lokasi syuting Bima Satria Garuda.
Meski penjualan CD masih laris manis, dia tetap berharap agar pembajakan bisa dihilangkan dari Indonesia. Sebab, kondisi itu ikut memberi stigma buruk pada negara ini yang disebut identik dengan pembajakan.
SUDAH menjadi rahasia umum bahwa industri musik tanah air sedang berada di titik mengenaskan. Pembajakan membuat musisi berpikir ribuan kali sebelum
- Ketut Permata Juliastrid Raih Miss Cosmo 2024, Lenny Hartono Bangga
- Ini Alasan NewJeans Akhirnya Keluar dari ADOR
- Kuasa Hukum Beberkan Hal yang Membuktikan Rezky Aditya Tidak Menelantarkan Anak
- Sidang Putusan Perceraian Segera Digelar, Venna Melinda Mengaku Lega
- Kondisi Terkini Abdee Slank setelah Satu Bulan Dirawat di Rumah Sakit
- Meski Aib Dibongkar, Paula Verhoeven Bersyukur Dinikahi Baim Wong