Konser Gigi Bareng Mantan
Sabtu, 09 Juli 2011 – 12:10 WIB
SURABAYA - Gigi Kita -sebutan untuk fans band Gigi- Surabaya sebaiknya bersiap karena band pujaannya sore ini hadir untuk mengentak Surabaya. Bertempat di Stadion Gelora 10 Nopember, konser bertajuk Djarum Coklat Extra Apa Kabar Kawan itu bakal menyuguhkan sesuatu yang berbeda.
Kali ini konser tersebut tidak akan menampilkan personel Gigi saat ini saja seperti Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas Ramdan, dan Gusti Hendy. Tapi, juga seluruh mantan personel band yang terbentuk di Bandung 17 tahun silam tersebut. Misalnya, Baron, Ronald, Budhy, dan Opet.
Baca Juga:
Dalam sesi konferensi pers yang diadakan di Garden Palace Hotel kemarin (8/7), para personel Gigi mengatakan antusiasmenya. "Karena ini merupakan konsep pertama yang menggabungkan Gigi dengan eks personelnya," kata sang vokalis Armand.
Armand menambahkan, meyakinkan pihak label maupun sponsor untuk mengadakan konser kali ini tidak mudah. Namun, berkat tekad kuat dari setiap personel, semuanya bisa teratasi. Bahkan, Surabaya menjadi kota keempat yang dilalui dalam rangkaian tur kali ini. Sebelumnya di Semarang, Jogjakarta, dan Bandung.
SURABAYA - Gigi Kita -sebutan untuk fans band Gigi- Surabaya sebaiknya bersiap karena band pujaannya sore ini hadir untuk mengentak Surabaya. Bertempat
BERITA TERKAIT
- Bersama Jinan Laetitia, Dipha Barus Tuangkan Pengalaman Spiritual Lewat Batara
- Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Begini Kronologinya
- Baim Wong Ungkap Kerinduan kepada Sang Ayah
- Jalani Umrah Bareng Mahalini, Rizky Febian: Bismillah
- 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Kabur, Film 1 Kakak 7 Ponakan Segera Tayang
- Lolly Sebut Nikita Mirzani Sebagai Ibu Durhaka, Waduh