Konser Musik untuk Republik Dicibir, Iwan Fals Tulis Pesan Begini

Konser Musik untuk Republik Dicibir, Iwan Fals Tulis Pesan Begini
Iwan Fals. Foto: Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Musisi legendaris Iwan Fals memberi dukungan terkait pagelaran ‘Musik untuk Republik’ yang belakangan menuai pro kontra di media sosial.

Pelantun Bento itu membagikan informasi terkait konser musik yang akan diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, pada 18 sampai 20 Oktober 2019 nanti.

Seperti yang terlihat pada cuitan di akun Twitter miliknya. Ia bahkan mengunggah pamflet acara tersebut.

“Semalam baru dari Synchronize festival, ikut bangga jugalah, ternyata kita banyak melahirkan musisi-musisi berbakat hebat dan penikmat/penyelenggara musik yang keren. Berikut ada juga acara musik (dekat rumah) di Bumi Perkemahan Cibubur “Musik Untuk Republik” yang digelar selama 3 hari...," tulis Iwan Fals, Senin (7/10).

Diketahui, konser musik itu sempat menuai pro kontra di media sosial. Ada pihak yang mengatakan bahwa konser tersebut tak layak diselenggarakan karena kondisi negara yang sedang heboh dengan banyaknya demonstrasi dan kerusuhan.

Namun, tiga musisi yang menjadi panitia pelaksana, yakni Lilo Kla, Raiden Soedjono, dan Ezra Simanjuntak sempat memberikan klarifikasi terkait isu tersebut.

Mereka menegaskan bahwa koser tersebut digelar atas keprihatinan para musisi dengan polarisasi masyarakat pascapilpres 2019.

“Kami semua harus bicara tentang persatuan karena adu politik telah memecah belah itu. Mau itu karena perbedaan ideologi, atau suka sama si A atau si B, retaknya semakin parah,” kata Ezra Simanjuntak. (mg7/jpnn)

Musisi legendaris Iwan Fals membagikan informasi terkait penyelenggaraan konser 'Musik untuk Republik'.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News