Konser Pulang Kampung Kahitna
Kamis, 20 Oktober 2011 – 18:36 WIB
Kahita. Foto: Fedrik Tarigan
JAKARTA - Kesuksesan Kahitna dalam menggelar pertunjukan pada 15 September lalu di Jakarta Convention Center akan dibawa ke kampung mereka, Bandung. Konser serupa, namun beda tema, akan dihelat pada 16 Desember di Sabuga. Kesepakatan kelanjutan konser tersebut sudah jadi. Tetapi, konsepnya belum dibuat. Sebab, tema yang dibawa harus berbeda. Bintang tamu juga harus berbeda. Tema yang dipakai di Bandung adalah cinta dan perselingkuhan. Tema tersebut diambil dari judul novel Kahitna. "Lagu-lagu Kahitna sendiri kan bertema seperti itu," kata Hedi.
Rencana tersebut diungkapkan Yovie Widianto dan Dino Hamid dari Berlian Entertainment saat mengadakan syukuran dengan media di Luna Negra, Plaza Bapindo, Jakarta, Selasa malam (18/10).
Baca Juga:
Hedi Yunus, salah seorang vokalis Kahitna, menjelaskan bahwa konser di Bandung tercetus karena tiket konser di Jakarta ludes. "Saudara saya saja nggak dapat. Setelah berbicara dengan Berlian Entertainment, kami berpikir untuk bikin di beberapa kota. Setelah ditindaklanjuti, kami ke Bandung dulu. Itu kan kota kelahiran Kahitna," jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Kesuksesan Kahitna dalam menggelar pertunjukan pada 15 September lalu di Jakarta Convention Center akan dibawa ke kampung mereka, Bandung.
BERITA TERKAIT
- Billy Syahputra Klarifikasi Kabar Akan Pindah ke Kota Asal Vika Kolesnaya
- Dapat 6 Juta Penonton, Jumbo Kembali Cetak Rekor Baru
- Thy Art Is Murder Siap Mengentak Hammersonic Convention Road to 10th Anniversary
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti