Konsisten Lakukan Ekspor, Menperin Apresiasi PT Bayer Indonesia
jpnn.com, DEPOK - Kebijakan pemerintah yang probisnis melalui penciptaan iklim investasi yang kondusif serta adanya kemudahan perizinan dan insentif membuat industri farmasi nasional terus menunjukkan gairah usaha yang sehat.
Hasilnya, pelaku usaha bisa menciptakan produk yang berdaya saing global dan bisa dieskpor. Salah satunya dilakukan PT. Bayer Indonesia.
"Kami mengapresiasi kepada PT. Bayer Indonesia yang selama lebih dari 60 tahun telah berkomitmen dan berkontribusi dalam membangun industri produk kesehatan nasional,” ujar Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto di Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/3).
BACA JUGA: Mesin AMMDes Diimpor dari India
Airlangga menyampaikan investasi yang ditanamkan PT. Bayer Indonesia dalam bentuk fasilitas modern dengan pemanfaatan teknologi canggih, telah memosisikan Indonesia sebagai produsen produk kesehatan yang memenuhi standar kualitas dunia. Bayer telah menanam investasi sebesar 100 juta Euro atau Rp 1,6 triliun untuk membangun dan melengkapi fasilitas modern tersebut.
"Pabrik produk kesehatan Bayer di Cimanggis merupakan satu-satunya pabrik di wilayah ASEAN dan yang terbesar dengan nilai ekspor yang signifikan se-Asia Pasifik dan merupakan pusat produksi unggulan dari 12 pabrik Bayer di seluruh dunia," paparnya.
Pada kesempatan ini, Menperin secara langsung melepas kontainer produk perawatan kesehatan PT. Bayer Indonesia yang ke-3000 untuk diekspor ke Eropa. Selama beberapa tahun terakhir, Bayer telah mengekspor berbagai produk kesehatan dari pabriknya yang berlokasi di Cimanggis, Depok dengan total nilai Rp3,9 triliun.
"Kami juga mengapresiasi kepada PT Bayer yang turut mengembangkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas kelas dunia melalui pelatihan vokasi mekatronik dengan siswa SMK. Apalagi, program ini mengikuti standar pelatihan vokasi Jerman dan diawasi oleh Kamar Dagang dan Industri Jerman," tutur Airlangga.
Menperin Airlangga Hartarto mengapresiasi kepada PT. Bayer Indonesia yang selama lebih dari 60 tahun telah berkomitmen dan berkontribusi dalam membangun industri produk kesehatan nasional.
- Ekspor Perdana Omoda 5 Setir Kiri ke Vietnam via Cikarang Dry Port
- Mantap! 27 Ton Produk Briket Arang Asal Magelang Tembus Pasar Negeri Jiran
- Kementan Perkuat Integrasi Pelaku Usaha Dukung Daya Saing Produk Hortikultura Lewat Forum Ini
- Ekspansi Pasar Global, Chery Ekspor Omoda 5 Buatan Bekasi ke Vietnam
- Pemerintah Larang iPhone 16 Dijual di Indonesia, Digimap Merespons Begini
- Ini Upaya Bea Cukai Gali Potensi Eksportir Baru di Kepulauan Bangka Belitung dan Maluku