Konsumsi Ini Bisa Cegah Infeksi Saluran Kemih
jpnn.com - Infeksi saluran kemih (ISK) merupakan penyakit infeksi akibat bakteri. Banyak jenis bakteri yang bisa menyebabkan ISK. Yang utama adalah bakteri Escherchia coli (E. coli) yang banyak terdapat pada tinja manusia dan biasa hidup di kolon. Bakteri ini bisa menyebabkan ISK jika pembersihannya salah.
Jika Anda rentan terhadap infeksi saluran kemih, Anda mungkin akan melakukan apa saja untuk mencegah ISK. Apakah suplemen makanan menjadi kunci untuk menjaga Anda bebas dari infeksi ISK?
"Mungkin. Kebanyakan orang yang mendapatkan UTI jarang mengonsumsi suplemen setiap hari untuk mencegah infeksi lain," kata profesor keluarga dan kedokteran geriatrik di University of Louisville School of Medicine, Dr. Charles M. Kodner, seperti dilansir laman Prevention, Minggu (23/10).
Tetapi jika masalah UTI Anda adalah kronis, menggunakan suplemen mungkin menjadi ukuran proaktif cerdas.
Berikut ini adalah suplemen yang bisa mencegah ISK.
1. Ekstrak cranberry
Cranberry memiliki bahan yang disebut A-Proantosianidin (PAC) yang bekerja seperti lapisan teflon dalam kandung kemih Anda untuk menjaga bakteri menginfeksi aliran darah Anda.
"Ini membuat lebih sulit bagi bakteri untuk menempel ke kandung kemih," kata Kodner.
Infeksi saluran kemih (ISK) merupakan penyakit infeksi akibat bakteri. Banyak jenis bakteri yang bisa menyebabkan ISK. Yang utama adalah bakteri
- Kreator Konten Asal Bekasi Ini Manfaatkan TikTok dalam Pelestarian Alam
- Sambut 2025, Rapspoint Gelar Kegiatan Sosial hingga Tantangan untuk Pengguna
- 4 Manfaat Nanas, Kaya Kandungan Kolagen yang Baik untuk Tubuh
- 3 Manfaat Bawang Bombai, Bikin Gula Darah Ambyar
- 4 Manfaat Jahe, Ampuh Obati Berbagai Penyakit Ini
- 4 Khasiat Minum Air Kelapa Hijau Campur Madu, Wanita Pasti Suka