Konsumsi Makanan Ini Bisa Tingkatkan Kesuburan Lho
jpnn.com, JAKARTA - KESUBURAN dan diet adalah topik hangat, serta makanan yang berhubungan dengan kesuburan mungkin merupakan kesukaan Anda.
Namun, bisakah makan makanan tertentu benar-benar meningkatkan kesuburan Anda?
Meskipun tidak ada makanan khusus atau diet kesuburan yang secara ajaib akan meningkatkan peluang Anda untuk hamil, diet bergizi dan seimbang pasti bisa membantu mendukung kesehatan secara keseluruhan, termasuk kesehatan reproduksi, baik pada pria maupun wanita.
Salah satu hal yang harus Anda cermati saat mengonsumsi makanan untuk meningkatkan kesuburan adalah makanan berlemak.
Menurut laman Genpi.co, jenis lemak yang bisa membantu kesuburan adalah lemak tak jenuh, termasuk asam lemak omega-3.
Lemak tak jenuh adalah lemak menyehatkan yang bisa menurunkan kolesterol, meredakan peradangan, dan baik bagi kesehatan jantung.
Makanan berlemak dari jenis ini juga bisa meningkatkan produksi estrogen sehingga bermanfaat bagi kesuburan.
Beberapa bahan makanan kaya lemak tak jenuh untuk menambah kesuburan yakni ikan salmon, tuna, hering, makerel, dan teri.
Jika ingin meningkatkan kesuburan dan peluang Anda untuk hamil sebaiknya mengonsumsi makanan kaya lemak tak jenuh.
- Bea Cukai Gali Potensi Eksportir Baru di Kepulauan Bangka Belitung dan Maluku
- Ikan Tuna Kuning Asal Maluku Tembus Pasar Los Angeles, Ini Harapan Bea Cukai Ambon
- Bea Cukai Kawal Perusahaan Ini Ekspor Perdana Frozen Yellowfin Tuna ke Amerika
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng
- Hiii, Mayat Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Muara Baru
- Wanita di Pandeglang Jadi Pengedar Sabu-Sabu, Dikendalikan MR dari Lapas Cilegon