Konsumsi Pertamax Melonjak, Pertamina Harapkan Pertalite Sukses di Pasaran

jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamina menyatakan bahwa jumlah pengguna Pertamax saat ini mengalami peningkatan dibanding tahun lalu. Menurut Vice President Communication Pertamina Wianda Pusponegoro, saat ini konsumsi Pertamax mencapai hampir 10 ribu kiloliter per hari.
"Cukup tinggi pemakaian Pertamax di tahun sekarang dibanding tahun lalu. Rata-rata itu demand-nya (permintaan, red) hampir 10 ribu kiloliter per hari. Kalau sebelumnya biasanya per hari tujuh ribu kiloliter," ujar Wianda di Jakarta, Rabu (22/7).
Mantan presenter berita ini menjelaskan, peningkatan pengguna Pertamax menjadi bukti bahwa konsumen kini semakin jeli dalam memilih bahan bakar minyak (BBM). Karenanya, Pertamina berharap kesuksesan Pertamax juga terjadi pada Pertalite yang besok (24/7) akan diperkenalkan kemasyarakat.
"Tentunya ini bukti bahwa masyarakat sudah memiliki pilihan, BBM apa yang cocok untuk kendaraannya. Jadi kami lihat itu tren yang positif. Kami harap Pertalite juga bisa mengalami tren yang sama," harap Wianda.(chi/jpnn)
JAKARTA - PT Pertamina menyatakan bahwa jumlah pengguna Pertamax saat ini mengalami peningkatan dibanding tahun lalu. Menurut Vice President Communication
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Thong Guan Industries Bhd asal Malaysia Resmi Berinvestasi di KIT Batang, Jawa Tengah
- Akselerasi Solusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Komitmen bagi Petani & UMKM
- Pakar Ingatkan Dampak Jangka Panjang Boikot yang Ditunggangi Kepentingan Bisnis
- Dukung Kemajuan Sektor Pertanian, Kementan Kaji Ulang SKKNI Bidang Alsintan
- 25 Tahun Eksis di Industri, Deretan Merek Ini Raih Golden Brand of The Year 2025
- PNM Liga Nusantara Dorong Ekonomi Kerakyatan Melalui Sepak Bola