Konsumsi Solar saat Ramadan dan Idulfitri Turun

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) menambah penyaluran bahan bakar minyak (BBM) selama Ramadan dan Lebaran.
Konsumsi BBM diprediksi naik 15 persen. Karena itu, Pertamina menambah penyaluran premium menjadi 103.700 kiloliter per hari.
”Untuk solar justru turun dari 38.300 KL rata-rata harian menjadi 32.300 KL. Sebab, angkutan truk jelang Idulfitri dibatasi,” tutur Direktur Pemasaran Korporat Pertamina Basuki Trikora Putra, Rabu (16/5).
Dia menambahkan, penyaluran pertalite naik 20 persen. Yakni dari 46 ribu menjadi 55 ribu KL per hari.
Pertamax dinaikkan 15 persen dari 15 ribu menjadi 18 ribu KL per hari.
Premium naik tujuh persen dari 24 ribu menjadi 26 ribu KL per hari.
Sementara itu, pertamax turbo naik lima persen dari 787 menjadi 820 KL per hari.
Di sisi lain, konsumsi LPG juga diperkirakan meningkat tiga persen dibanding tahun lalu.
PT Pertamina (Persero) menambah penyaluran bahan bakar minyak (BBM) selama Ramadan dan Lebaran.
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar di Sentul, Pertamina Kembali Beri Dukungan
- Tingkatkan Konektivitas Nasional, Pelita Air Sambut Kedatangan Armada ke-13 Airbus A320
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi