Kontak Senjata dengan 40 Anggota KKB di Papua, 1 TNI Tewas
jpnn.com, NDUGA - Salah seorang anggota TNI dilaporkan tewas akibat ditembak oleh kelompok kriminal bersenjata atau KKB di Distrik Mbua, Kabupaten Nduga, Papua, Senin (3/12) malam.
Sementara satu prajurit TNI lainnya mengalami luka-luka.
Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Dax Sianturi mengatakan, korban jatuh setelah terjadi kontak senjata antara aparat yang berada Pos Yonif 755/Walet di Distrik Mbua dengan KKB.
“Pelaku penyerangan diperkirakan berjumlah 40 orang dari keloompok Egianus Kogoya,” ucap Wakapendam Dax seperti dikutip dari Ceposonline, Selasa (4/12).
Dia mengatakan, jika cuaca bersahabat maka korban akan dievakuasi sore ini menggunakan helikopter menuju Wamena. Sementara pasukan gabungan masih berada di Distrik Mbua untuk melakukan penyisiran.
Diketahui jarak dari Distrik Mbua ke Distrik Yigi masih sekitar 10 km dan belum ada jalan di medan yang cukup berat tersebut.
“Untuk identitas prajurit yang tewas atau yang luka-luka belum kami pastikan identitasnya,” katanya. (fia)
Selain dilaporkan menewaskan satu prajurit TNI, kontak senjata dengan KKB di Papua itu juga membuat anggota TNI lainnya terluka.
Redaktur & Reporter : Adek
- Ketua MRP Papua Barat Daya: Jangan Golput, Pastikan Pesta Demokrasi Aman dan Lancar
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Setelah Membunuh 2 Tukang Ojek, KKB Berulah Lagi Hari Ini
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua