Kontrak Angga Saputro & Hendro Siswanto di Borneo FC Diperpanjang Dua Musim Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Borneo FC memperpanjang kontrak kiper Angga Saputro dan gelandang Hendro Siswanto.
Kedua pemain tersebut diberikan perpanjangan kontrak dengan durasi dua musim atau hingga 2025 mendatang.
Presiden klub Borneo FC Nabil Husein Said Amin mengatakan keputusan klub untuk memperpanjang kontrak kedua pemain ini tidak terlepas dari kontribusi keduanya musim lalu.
Nabil menjelaskan Angga Saputro sosok yang memiliki kinerja positif, disiplin, dan memiliki komitmen tinggi untuk membela panji Pesut Etam.
"Saya berharap tidak berhenti sampai di sini, tetapi di musim-musim berikutnya Angga terus konsisten, disiplin, dan mampu mengangkat semangat tim. Biar bisa lebih baik daripada musim ini. Mudah-mudahan, bersama-sama kita ini, menuju juara ke depan, semoga bisa terealisasi," kata Nabil dikutip dari laman resmi klub, Senin.
Soal Hendro Siswanto, Nabil mengatakan mantan pemain Arema FC itu bukan hanya penggawa yang tangguh di lapangan, tetapi juga dapat menjadi sosok panutan bagi pemain Borneo FC.
"Ini soal karakter, Hendro memiliki karakter yang cocok dengan Borneo FC Samarinda. Khususnya karakter disiplin dan jiwa bertarungnya selama 90 menit pertandingan," ungkap Nabil.
"Lalu gaya kepemimpinan Hendro, itu saya sangat butuhkan di tim. Hendro memiliki kepemimpinan yang cukup baik buat suasana di dalam tim. Itu yang membuat saya semakin yakin, bahwa Hendro ini yang betul-betul kami harapkan untuk ada di tim Borneo FC," sambung dia.
Borneo FC memperpanjang kontrak kiper Angga Saputro dan gelandang Hendro Siswanto.
- Toha, Pemain Lokal Paling Super Hingga Pekan ke-19 Liga 1
- Arema vs Persib Bandung: Bojan Hodak Sorot 5 Amunisi Singo Edan
- Arema FC Vs Persib: Hodak Puji Musuh, 4 Bagus, 1 Luar Biasa
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Persija Vs Persita Cetak Rekor Penonton Liga 1 Musim Ini
- Malut United Mohon Perubahan Jadwal Liga 1 Demi Salat Magrib