Kontrak Pratama Arhan di PSIS Hingga Desember, Mungkinkah Main di Luar Negeri?
"Belum ada tawaran yang masuk untuk Pratama Arhan ke kami," katanya.
Pria yang juga anggota Komisi X DPR tersebut menjelaskan apabila nantinya ada tawaran dari klub Korea Selatan, Jepang atau Eropa yang masuk, PSIS siap untuk melepas pemain yang mereka bina sejak usia belasan tahun.
Melihat kondisi kontrak Arhan yang masih sampai Desember 2022, bisa jadi ada klub luar yang berminat, tetapi enggan membayar transfer.
Sebab, biaya membeli pemain yang masih terikat kontrak dengan klub lamanya tidak murah.
Selama ini, pemain di Indonesia juga kebanyakan pindah klub setelah kontraknya habis.
Hal yang sama sepertinya juga berlaku untuk Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.
Mereka biasanya pindah klub setelah tak memiliki kontrak dengan klub sebelumnya.
Tentu saja, biaya transfer perpindahan itu yang diantisipasi. (dkk/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Pratama Arhan masih terikat kontrak dengan PSIS Semarang sampai Desember 2022. Apakah itu penyebab dia tak kunjung main di luar negeri?
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Amjad
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Akan Kembali Berjuang di Bulan Puasa
- Pelatih Bahrain Menantikan Duel Melawan Timnas Indonesia