Kontraktor Gedung Baru DPR Jangan Hasil Titipan
Senin, 28 Maret 2011 – 01:31 WIB
JAKARTA - Ketua DPR RI, Marzuki Alie, mengingatkan Sekretariat Jendral (Setjen) DPR RI agar rekanan yang akan dipilih untuk mengerjakan proyek pembangunan gedung baru DPR RI bukan hasil titipan. Menurut Marzuki, pihaknya sudah menginstruksikan ke Setjen DPR untuk bersikap tegas dalam memilih rekanan gedung baru yang banyak dipolemikkan itu.
"Tidak ada titipan yang mengatasnamakan pimpinan dewan, supaya clear. Siapapun yang membawa nama pimpinan, saya tegaskan tidak ada itu," ujar Marzuki melalui layanan pesan singkat ke wartawan, Minggu (27/3).
Menurut mantan Sekjen Partai demokrat itu, dirinya sudah wanti-wanti agar Setjen DPR bersikap transparan dalam memilih rekanan. "Saya sampaikan, proses tender untuk memilih rekanan harus secara transparan," ucapnya. "Dan saya minta KPK dilibatkan untuk mengawasinya," sambungnya.
Marzuki pun mengingatkan Setjen DPR agar dalam proyek itu mematuhi aturan yang ada, termasuk Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 54 Tahun 2010 yang menggantikan Keppres Nomor 80 Tahun 2003 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Barang dan Jasa di Lingkungan Pemerintah.
JAKARTA - Ketua DPR RI, Marzuki Alie, mengingatkan Sekretariat Jendral (Setjen) DPR RI agar rekanan yang akan dipilih untuk mengerjakan proyek pembangunan
BERITA TERKAIT
- Sherly Tjoanda Bikin Sejarah di Maluku Utara
- Ada Opsi Gubernur Dipilih di DPRD, Cuma Butuh 1 Kotak Suara
- Pramono-Rano Siap Menggandeng Dharma-Kun untuk Membangun Jakarta
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Pilgub NTB: Pasangan Ini Mengeklaim Menang, Lihat Datanya