Konvensi Capres Bisa Tekan Angka Golput
Sabtu, 13 April 2013 – 18:14 WIB

Konvensi Capres Bisa Tekan Angka Golput
Jumlah suara pemilih yang tidak ikut berkontribusi dalam pesta demokrasi terus konsisten meningkat. Bahkan kata dia, peningkatan angka Golput itu bisa mengalahkan suara yang ikut memilih jika tidak diantisipasi. "Ini jadi menunjukkan keengganan masyarakat pemilih untuk berpartisipasi dalam pesta rakyat yang diadakan setiap lima tahun ini," katanya.
Endang menjelaskan praktek politik di Indonesia masih meng-eksklusi masyarakatnya jika ditilik dari konsep Atkinson untuk menjelaskan Golput sebagai bagian dari fenomena "voluntary exclusions" (memilih sendiri untuk tidak terlibat). Kata dia, peningkatan jumlah Golput tentunya tidak lepas dari menurunnya kepercayaan masyarakat yang berdampak pada kualitas tata pemerintahan dan juga dalam pembangunan ekonomi.
"Untuk itu konvensi bisa menjadi strategi untuk menarik kembali minat masyarakat dan kepercayaan masyarakat dan juga mendidik masyarakat untuk berpartisipasi dalam politik," pungkas Endang. (awa/jpnn)
JAKARTA - Peneliti Maarif Institute, Endang Tirtana mengapresiasi rencana konvensi calon presiden (Capres) yang akan dilakukan oleh Partai Demokrat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya