Korban Bertambah, Agustus Bulan Paling Berdarah di Syria
Tiga Pekan, Lebih dari 4 Ribu Tewas
Minggu, 26 Agustus 2012 – 08:58 WIB

Korban Bertambah, Agustus Bulan Paling Berdarah di Syria
DAMASKUS – Kekerasan di Syria belum reda. Bentrok antara pasukan pemerintah dan para pejuang oposisi masih berlanjut. Pasukan pemerintahan Presiden Bashar al-Assad terus menggempur sejumlah lokasi oposisi di beberapa kota di negeri itu. Korban jiwa pun terus berjatuhan. Jumlah korban bakal terus bertambah karena kekerasan terus berlangsung. Militer pemerintah secara frontal terus menggempur sejumlah titik yang dikuasai oposisi. Tentara loyalis Assad melancarkan serangan udara dengan jet dan helikopter. Roket-roket membombardir pertahanan oposisi.
Sejumlah aktivis melaporkan bahwa Agustus atau bulan ini menjadi bulan paling mematikan atau berdarah di Syria sejak revolusi anti-Assad meletus Maret tahun lalu. Meski Agustus masih tersisa sekitar sepekan, Komite Koordinasi Lokal atau Local Coordination Committees (LCC) Syria menyebut korban tewas di Syria bulan ini mencapai lebih dari 3.700 orang. Sebagian besar di antaranya warga sipil.
Baca Juga:
Aktivis dari lembaga pemantau Syrian Observatory for Human Rights (SOHR) bahkan menyebut jumlah korban jiwa di Syria sudah melampaui 4 ribu dalam kurun waktu tiga pekan. Itu menjadikan korban tewas selama revolusi di Syria telah mencapai 24.500 orang.
Baca Juga:
DAMASKUS – Kekerasan di Syria belum reda. Bentrok antara pasukan pemerintah dan para pejuang oposisi masih berlanjut. Pasukan pemerintahan
BERITA TERKAIT
- Kanselir Jerman Sebut Donald Trump Merusak Tatanan Niaga Global
- Lebih dari 3.000 Orang Tewas Akibat Gempa Myanmar
- Update Gempa Myanmar: Korban Meninggal Dunia Mencapai 2.800 Orang
- Amerika Bakal Persulit Pemohon Visa yang Suka Menghina Israel di Medsos
- Gempa Bumi Kembali Terjadi di Myanmar Hari Ini
- Korban Tewas Gempa Myanmar Mencapai 2.700 Orang, BNPB Beri Info soal WNI