Korban Ditolak Rumah Sakit
Senin, 05 Desember 2011 – 05:26 WIB

Korban Ditolak Rumah Sakit
MAKASSAR - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Begitulah nasib salah seorang korban tembok ambruk milik salah satu perumahan mewah di Kelurahan Sinrijala, Panakkukang, Salma Dg Ke"nang. Tulang pinggulnya patah akibat kejadian ini. Saat berada di rumah sakit dirinya justru diminta untuk operasi dan membayar biayanya.
Karena itu, dia mengambil keputusan untuk meninggalkan Rumah Sakit Faisal. Pasalnya, usai mengamati luka yang dialami dirinya oleh tim dokter rumah sakit meminta agar dirinya harus dioperasi. Lantaran, mengaku tidak memiliki uang dirinya pun batal untuk dioperasi.
Harapannya untuk mendapat pertolongan-pun sirna. "Saya ini orang kecil tidak punya uang. Kenapa harus dimintai uang lagi untuk bayar operasi. Lebih baik saya pilih pakai tukang urut saja. Ka ituji yang saya sanggupi," katanya, saat ditemui di salah satu rumah keluarganya yang tidak jauh dari lokasi kejadian.
Dalam kejadian ini, tulang pinggul sebelah kirinya patah. Saat kejadian dirinya terjepit batu dan balok. Balok ini dapat dikatakan menjadi penolong dirinya dalam peristiwa ini. Balok tersebut menutupi bagian bagian kepalanya. Karenanya, beberapa bongkahan batu dan tanah tidak langsung menutupinya.
MAKASSAR - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Begitulah nasib salah seorang korban tembok ambruk milik salah satu perumahan mewah di Kelurahan Sinrijala,
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku