Korban Gempa dan Tsunami Bebas Pilih Sekolah
Sabtu, 06 Oktober 2018 – 07:15 WIB
Sementara, mereka yang hendak menetap di Makassar, anaknya juga difasilitasi. Nantinya mereka akan dicarikan sekolah, sesuai rasio kebutuhan siswa.
Baca Juga:
"Masih banyak sekolah utamanya SMA yang kekurangan. Kita akan lihat sesuai domisilinya," ungkap Basri.
Begitupun dengan guru, mereka yang hendak mengajar di SMA/SMK/SLB, juga dibolehkan. Dia tak ingin, ada yang kehilangan jam mengajar yang bisa berakibat ke tunjangan sertifikasi tenaga pengajar tersebut. Saat ini sudah cukup banyak yang ingin masuk sebagai siswa titipan. Di Enrekang, Sinjai, Parepare serta beberapa kabupaten lain.
"Kami sementara data berapa jumlah pengungsi yang akan bersekolah di Sulsel,” tambahnya. (and/tak)
Para siswa korban gempa dan tsunami di Palu, Donggala, Sigi, Parigi Moutong, bebas memilih sekolah di Sulsel.
Redaktur & Reporter : Soetomo
BERITA TERKAIT
- Masjid Terapung Menjadi Saksi Bisu Kelamnya Bencana Gempa-Tsunami
- Semoga Pemerintah Mendengar Keluhan Korban Gempa di Palu
- Bangun Kembali Sulteng PascaBencana, Kementerian PUPR Lakukan Rehabilitasi & Rekonstruksi
- Warga Mengeluh Pembangunan Masjid Tersendat, Rusdy Langsung Turun Tangan
- Tolong! Korban Gempa Juga Butuh Bantuan, Banyak yang Masih Tinggal di Tenda Darurat
- Palu dan Donggala Masih Butuh Uluran Tangan, Bantu Yuuk...