Korban Ledakan Petasan Paling Banyak di Rumah Sakit
![Korban Ledakan Petasan Paling Banyak di Rumah Sakit](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2019/06/06/petasan-meledak-foto-jpgpojokpitu.jpg)
BACA JUGA : Sibuk Rakit Petasan, Kini Terpaksa Lebaran di Rumah Sakit
Selain Imron, banyak pengunjung yang berobat karena kecelakaan. Baik tunggal maupun beradu dengan kendaraan lain.
Sejak H-7 Lebaran hingga Rabu (5/6), terdapat 87 korban kecelakaan lalu lintas yang ditangani. ''Khusus Lebaran hari pertama, ada sembilan korban,'' tuturnya.
Juga ada enam warga Sidoarjo yang mengalami luka bakar karena petasan. Yang paling parah adalah kondisi warga Karangtanjung, Candi.
Dia terkena mercon di bagian wajah, tangan kanan dan kiri, serta dada. Karena itu, pasien tersebut harus dirawat inap.
''Sekarang sudah bisa pulang. Tetapi, dia akan mendapatkan penanganan spesialis bedah plastik,'' ucapnya.
Kepala Ruang IGD RSUD Sidoarjo dr Ivan Setiawan SpEM megungkapkan bahwa pola makan berlebihan biasa terjadi saat Lebaran pertama sehingga memicu penyakit metabolik seperti gula darah tinggi.
''Nah, juga ada pengunjung IGD yang mengalami itu,'' katanya. Karena itu, Ivan berpesan kepada masyarakat agar memerhatikan pola makan yang teratur. Yakni, hidup sehat dan seimbang. (oby/c20/ai/jpnn)
Ada enam warga Sidoarjo yang mengalami luka bakar karena main petasan saat momen Lebaran.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Petasan Meledak di Lumajang, 4 Orang Jadi Korban, Satu Rumah Hancur
- Polisi Usut Kasus Ledakan Petasan yang Lukai 4 Orang di Lumajang
- Beginilah Kondisi Lokasi Ledakan Bahan Petasan di Bantul, Ditemukan Potongan Jari
- Duaaarr, Petasan Meledak di Malam Takbiran, Tangan Bapak Luka Parah
- Polisi Bergerak, 4 Produsen dan Pembeli Mercon di Semarang Ditangkap
- Ledakan Mercon di Magelang, 13 Rumah Rusak, Satu Orang Terluka