Korban Pembunuhan Dibiarkan Bersimbah Darah di Pinggir Jalan
jpnn.com, PONTIANAK - Rizal alias Tikut (40) ditemukan tidak bernyawa dalam kondisi bersimbah darah di pinggir Jalan Budi Utomo, Pontianak Utara, Kalimantan Barat, Selasa (3/4). Dia diduga menjadi korban pembunuhan.
Warga sekitar juga menemukan dua samurai dan satu korek api gas berbentuk pistol.
Personel Polsek Pontianak Utara yang menerima informasi penemuan mayat langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dengan dibantu petugas dari Polresta Pontianak.
"Kami mendapatkan laporan dari warga menemukan mayat tergeletak di tepi jalan dan sudah berlumuran darah," kata Kapolsek Pontianak Utara Kompol M. Ridho Hidayat, Selasa (3/4).
Petugas juga mengumpulkan beberapa barang bukti seperti satu pisau kecil berbalut kain kuning, selembar kuitansi, tiga dompet, dan handphone.
Petugas juga menyita jaket, baju, topi dan pasang sepatu milik korban.
Ridho menjelaskan, korban beralamat di Jalan Parit Pangeran, Siantan Hulu, Pontianak Utara.
Korban dikenal sebagai penjaga malam dan tidak memiliki pekerjaan tetap.
Rizal alias Tikut (40) ditemukan tidak bernyawa dalam kondisi bersimbah darah di pinggir Jalan. Dia diduga menjadi korban pembunuhan.
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya
- Survei LSI: Jelang Pilwalkot Pontianak, Petahana Kokoh di Angka 72,7 Persen
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi