Korban Situ Gintung Sudah 54 Jiwa
Jumat, 27 Maret 2009 – 18:36 WIB
Foto: Yusuf Said/JPNN
JAKARTA - Tim Departemen Kesehatan RI hingga pukul 18.00 wib, telah merekap sebanyak 54 orang korban meninggal akibat tragedi tanggul jebol Situ Gintung, Cirendeu, Tangerang, Banten. Dari jumlah korban tewas tersebut, sebanyak 11 orang belum diketahui identitasnya. Ditambahkannya, Depkes sudah menyiapkan 4 AC standing, 1 unit perahu karet motor tempel, dan 2 unit tenda. “Tim yang diturunkan untuk memberikan pertolongan, selain dari kesehatan, juga ada tim SAR dan PMI,” pungkasnya.
“Yang meninggal hingga sekarang sebanyak 54 orang, dan diantaranya sebanyak 48 orang sudah teridentifikasi,” beber Jubir Depkes RI, Lily Sulistyowati kepada JPNN, Jumat sore (27/3). Menurut dia, tim Depkes terus standby memberikan layanan kesehatan dan mengidentifikasi korban lain, bekerjasama dengan semua pihak terkait.
Selain itu, Depkes sudah menyiapkan 100 kantong jenazah. Lily juga menyebut, Depkes sudah memberikan bantuan lainnya. "Diantaranya berupa 100 koli makanan siap saji, 181 koli mp asi bubur, 50 koli mp dan asi biskuit,” ujar dia.
Baca Juga:
JAKARTA - Tim Departemen Kesehatan RI hingga pukul 18.00 wib, telah merekap sebanyak 54 orang korban meninggal akibat tragedi tanggul jebol Situ
BERITA TERKAIT
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI