Korban Sukhoi Dimakamkan di TPU Blender
Selasa, 22 Mei 2012 – 09:16 WIB
BOGOR-Jenazah korban kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di Gunung Salak pada Rabu (9/5) telah selesai diidentifikasi dan akan diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan. Upacara penyerahan jenazah dilakukan di Lanud Halim Perdanakusumah, Rabu (23/05), besok. Sebelum penyerahan, keluarga diberikan waktu untuk melihat jenazah pada Selasa (22/5) siang di RS Polri. Setelah itu, jenazah akan dimasukkan ke dalam peti, kemudian diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.
Satu dati dari 45 jenazah yang akan diserahkan itu yakni jenazah Salim K (58), warga Kota Bogor yang tinggal di Jalan Manunggal 2 RT 01/15, Kelurahan Menteng, Kecamatan Bogor Barat.
Baca Juga:
Jenazah pria kelahiran Jakarta, 26 Desember 1954 tersebut akan dijemput keluarga pada Rabu pagi, kemudian langsung dimakamkan di TPU Blender, Pondokrumput, Keluarahan Kebonpedes, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor.
Sejak pesawat SSJ pesawat SSJ mengalami musibah di Gunung Salak, rumah Salim tak henti-hentinya dikunjungi pelayat, baik dari keluarga, kerabat, maupun tetangga. Setiap hari, keluarga dan tetangga mengadakan pengajian di rumah pegawai Sky Aviation tersebut. Bahkan, kelurga dari Surabaya pun datang untuk memberikan dorongan kekuatan kepada istri dan anak korban agar diberikan kesabaran dan ketabahan menerima cobaan pahit tersbeut.
BOGOR-Jenazah korban kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di Gunung Salak pada Rabu (9/5) telah selesai diidentifikasi dan akan diserahkan
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS