Korban Tabrakan Speed Boat Dirawat di Beberapa Rumah Sakit

jpnn.com, BANYUASIN - Kecelakaan di laut yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di perairan Muara Kumbang, Kecamatan Banyuasin I, Banyuasin, Sumatera Selatan, kemarin (25/11), sekitar pukul 14.30 WIB.
Speed boat Jaipongan dengan serang atau nahkoda Nasir alias kancil (28), warga Jalur 18, Muara Sugihan, Banyuasin bertabrakan dengan speedboat Wawan Putra. Serangnya, Wawan Mardianto (27), warga Jl Faqih Usman, Kelurahan 1 Ulu Laut, Palembang.
Seorang penumpang speed boat Wawan Putra bernama Yuli Irianto (49), warga Kompleks Yuka, Kelurahan Sukamaju, Sako, Palembang, tewas. Sedang tiga penumpang lain belum ditemukan. Mereka, Yusuf (37) dan Supardi (29), penumpang speedboat Wawan Putra dan Dian Kiswanto (39), penumpang speedboat Jaipongan.
Informasinya, siang itu speedboat Jaipongan berangkat dari Palembang menuju Jalur 18, Kecamatan Muara Sugihan. Mengangkut sekitar 30 penumpang. Masuk jalur perairan Muara Kumbang, speedboat ini melaju dengan kecepatan cukup tinggi.
Di sekitar jembatan 3 Jalur 18, speed boat Jaipongan berpapasan dengan speedboat Wawan Putra yang meluncur dari arah Sungai Baung (OKI) tujuan Palembang. Speedboat Wawan ini mengangkut sekitar 27 penumpang. Sebagian dari mereka pegawai pabrik kertas di OKI.
Diduga kurang berhati – hati mengakibatkan kedua serang tidak saling mengetahui arah masing-masing speedboat bermesin 200 PK itu. Kendati serang speedboat Wawan Putra sempat berusaha menghindar, namun tabrakan tetap terjadi.
Bagian depan speed boat itu hancur, puluhan penumpang yang tidak mengenakan pelampung tercebur ke air berteriak histeris. Masing-masing berusaha menyelamatkan diri ke tepian. Warga sekitar yang mengetahui kejadian langsung memberikan pertolongan menggunakan perahu ketek. Kecelakaan perairan itu dilaporkan kepada Direktorat Polairud Polda Sumsel Pangkalan Sandar Kapal Pol V - 1034 Muara Kumbang.
Komandan Pangkalan Sandar Kapal Pol V - 1034 Muara Kumbang Brigpol Adriansyah SH MSi bersama anggotanya langsung memberikan pertolongan kepada korban. Kemudian datang tim Basarnar dan Polsek Mariana.
Kecelakaan di laut yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di perairan Muara Kumbang, Kecamatan Banyuasin I, Banyuasin, Sumatera Selatan, kemarin (25/11).
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi
- Gegara Cipratan Air, ASN Banyuasin Adu Jotos dengan Seorang Pria, Lihat!
- NAA Ditangkap di Banyuasin, Ini Dosa yang Telah Diperbuat
- Pria Dikeroyok dan Ditusuk Saat Berada di Dermaga Dishub Sungsang, Polisi Tangkap 1 Pelaku
- Arus Mudik Jalintim di Banyuasin Lancar, AKBP Ruri Sebut Berkat Penerapan SKB Ini