Korban Terjebak Kebakaran di PRJ Sudah Dievakuasi
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat Hardisiswan menjelaskan seluruh korban yang terjebak kebakaran di Gedung Niaga, Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (5/6) telah dievakuasi.
Meski begitu, kata Hardisiswan, dirinya belum mengetahui jumlah korban tersebut.
"Saya belum dikasi tahu, tetapi dari informasi, sudah dievakuasi," kata Hardisiswan saat dikonfirmasi.
Menurut Hardisiswan, korban diperkirakan terjebak kebakaran sekitar satu jam. Kemudian, mereka yang menjadi korban adalah pekerja bangunan.
"Itu materiel bangunan dalam tahap penyelesaian," jelas Hardisiswan.
Dia menambahkan, sampai saat ini, pihaknya masih melakukan pemadaman api di Gedung Niaga. Hardisiswan memastikan, bangunan tersebut belum dipakai secara operasional.(tan/jpnn)
Korban diperkirakan terjebak kebakaran sekitar satu jam. Mereka yang menjadi korban kebanyakan adalah pekera bangunan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Gandeng Puluhan Merchant di PRJ, Indodana Targetkan Peningkatan Transaksi 30 Persen
- TVS Meluncurkan Callisto Intelligo 110cc, Ada Fitur Canggih, Sebegini Harganya
- Slank Siap Entak Panggung Jakarta Fair Malam Ini, Cek Harga Tiketnya di Sini
- Maliq & D’Essentials Manggung di Jakarta Fair Malam Ini, Cek Harga Tiketnya
- Jason Ranti Siap Meriahkan Panggung Jakarta Fair Hari Ini, Cek Harga Tiketnya
- Siap Berdisko di Jakarta Fair Hari Ini? Nantikan Penampilan Diskoria, Lihat Harga Tiketnya