Korban Terserang DBD di Aceh Singkil Terus Bertambah
jpnn.com, ACEH SINGKIL - Pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) yang ditanggani Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Singkil terus bertambah.
Hingga Kamis (21/6) petang, jumlahnya telah mencapai 10 pasien yang didominasi anak-anak.
Pasien terakhir yang mendapat perawatan Fatan (6) dan Fika (10), Kamis (21/6). Keduanya berasal dari Desa Sidodadi, Kecamatan Simpang, Aceh Singkil.
"Hari ini korban dibawa ke rumah sakit. Anak dari Suriami ," kata perangkat desa setempat, Erry Sudhario.
Sebelumnya diberitakan dalam sebulan terakhir delapan orang positif mengalami DBD dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Lima diantaranya anak anak dan dua orang lagi dewasa.
Warga setempat mengharapkan Dinas Kesehatan segera bergerak untuk membasmi minimal mengurangi penularan nyamuk dengan cara fogging secara keseluruhan.
Sebelumnya secara terpisah Asdar Bancin, Kepada Desa Sidodadi mengaku dua anaknya terjangkit DBD.
"Anak saya dua orang terkena Ardi Anggoro Bancin (10) dan Ali Ardiansyah Bancin (18)," terangnya.
Pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) yang ditanggani Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Singkil terus bertambah.
- Simpan 1,7 Kg Sabu-Sabu, FBR dan AD Ditangkap Polisi
- Terdakwa Pembunuhan Mahasiswi di Aceh Dijatuhi Hukuman Mati
- JeumPAY, Aplikasi Karya Anak Muda Aceh Resmi Diluncurkan
- 1.243 Orang Positif Demah Berdarah di Sumenep
- Terdakwa Narkotika yang Kabur dari Pengadilan Ditangkap Brimob di Rumah Saudaranya
- Debat Kandidat Pilgub Aceh Ricuh, Ini yang Terjadi