Korban Terus Bertambah, DBD Kian Mencemaskan
Senin, 09 Januari 2012 – 15:55 WIB

Korban Terus Bertambah, DBD Kian Mencemaskan
JABUNG - Serangan penyakit demam berdarah dengue (DBD) di Lampung Timur, Provinsi Lampung semakin mengkhawatirkan. Sebelumnya, DBD menyerang enam warga Desa Banjerrejo, Kecamatan Batanghari.
Kini, penyakit yang disebabkan gigitan nyamuk aedes aegepty tersebut menyerang 28 warga Desa Mumbangjaya, Kecamatan Jabung. Dari jumlah tersebut, 12 di antaranya masih menjalani perawatan di berbagai rumah sakit dan puskesmas, 9 masih dalam pengawasan, dan lainnya telah sembuh.
Baca Juga:
Kepala Desa Mumbangjaya Junaidi Achdar menjelaskan, kali pertama penyakit tersebut diketahui menyerang Bela (10), Lailatul (12), dan Dita (30) pada 26 Desember 2011 lalu. Bela dan Lailatul sudah sembuh setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Urip Sumoharjo (RSUS) Bandarlampung.
Begitu juga Dita sudah sembuh setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Mardiwaluyo Metro. Guna mencegah menyebarnya penyakit tersebut, pamong Desa Mumbangjaya langsung membentuk tim penanggulangan.
JABUNG - Serangan penyakit demam berdarah dengue (DBD) di Lampung Timur, Provinsi Lampung semakin mengkhawatirkan. Sebelumnya, DBD menyerang enam
BERITA TERKAIT
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel
- Kereta Api Indonesia Tutup 10 Perlintasan Sebidang
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung
- Penyebab Kebakaran 3 Gerbong KA Cadangan di Stasiun Tugu Yogyakarta Masih Ditelusuri
- Ini Pesan Penting Gubernur Herman Deru saat Silaturahmi dengan Warga Babatan Saudagar