Korban Tewas di Tolikara Jadi 11 Orang
Senin, 20 Februari 2012 – 18:18 WIB

Korban Tewas di Tolikara Jadi 11 Orang
JAKARTA - Jumlah korban tewas akibat bentrok massa pendukung calon Bupati di Kabupaten Tolikora, Papua, terus bertambah. Bentrokan dimulai Rabu (15/2) pekan lalu.
"Sebanyak 11 orang korban meninggal dunia dan 201 mengalami luka berat," ujar Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Saud Usman Nasution, kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (20/2).
Sementara, 122 rumah juga ikut terbakar dalam rentetan bentrokan. Massa juga membakar kantor Partai Golkar, Partai Demokrat, kantor distrik dan Badan Pusat Statistik.
Situasi, menurut Saud, saat ini sudah dapat dikendalikan. Namun, pelaksanaan Pilkada ditunda hingga batas waktu yang tidak ditentukan takut kerusuhan serupa muncul kembali.
JAKARTA - Jumlah korban tewas akibat bentrok massa pendukung calon Bupati di Kabupaten Tolikora, Papua, terus bertambah. Bentrokan dimulai Rabu (15/2)
BERITA TERKAIT
- One Way Nasional Resmi Dibuka untuk Antisipasi Arus Balik Lebaran, Pemudik Wajib Tahu
- Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Kembali Diberlakukan
- Dukung UMKM, Pemprov Jakarta Siapkan Anggaran Rp 300 Miliar
- Gubernur Sulteng Bantu Biaya Pemulangan Jenazah Jurnalis Situr Wijaya
- Kondisi Terkini Lalu Lintas di Pelabuhan Merak pada Puncak Arus Balik 2025
- 5 Berita Terpopuler: Seluruh PPPK Wajib Tahu, BKN Memberikan Peringatan Tegas, Begini Isi Penjelasannya