Korban Tewas Kecelakaan Bus di Tasikmalaya Bertambah, Ini Identitasnya
Senin, 27 Juni 2022 – 14:38 WIB

Petugas gabungan melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi bus masuk jurang, Kampung Cirendeu, Desa Manggungsari, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (25/6/2022). ANTARA/HO-Polres Tasikmalaya Kota
Sebelumnya, bus pariwisata PO City Trans Utama nomor polisi B 7701 TGA membawa 62 penumpang rombongan dari SDN Sayang, Jatinangor, Kabupaten Sumedang yang hendak berwisata ke Kabupaten Pangandaran.
Namun di tengah perjalanan mengalami kecelakaan di Kampung Cirendeu, Desa Manggungsari, Kecamatan Rajapolah, Tasikmalaya sekitar pukul 01.00 WIB
Bus pariwisata yang dikemudikan Dedi Kurnia itu melaju tidak terkendali hingga akhirnya masuk jurang kedalaman sekitar 10 meter dengan posisi badan bus terbalik.
Kecelakaan itu menyebabkan tiga orang meninggal dunia di lokasi kejadian, dan satu orang sebelumnya dilaporkan hilang hingga akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. (antara/jpnn)
Petugas gabungan menemukan seorang penumpang yang sempat hilang dalam tragedi kecelakaan bus di Tasikmalaya pada Sabtu.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
BERITA TERKAIT
- Info Sementara Penghitungan Suara PSU Pilkada Tasikmalaya, Siapa Unggul?
- Kecelakaan Maut Hari Ini, Mahasiswi asal Siak Tewas, Mahasiswa Luka Berat
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- 5 Berita Terpopuler: Setelah Honorer Dirumahkan, Pemda Tak Ajukan PPPK, Gabungan Aliansi R2/R3 Bakal Gelar Aksi Besar
- Bertabrakan dengan Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, Bus Rombongan Bonek Lanjutkan Perjalanan ke Jakarta
- Bus Rombongan Bonek Kecelakaan vs Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, 1 Orang Tewas