Korban Wonosobo Dapat Santunan
Rabu, 21 Desember 2011 – 14:38 WIB
JAKARTA—Korban jiwa akibat bencana banjir bandang dan tanah longsor di Dusun Sidorejo, Desa Tieng, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, terus bertambah. Hingga Selasa, (20/12) jumlah korban tewas yang ditemukan mencapai 10 orang dan 2 orang masih dinyatakan hilang. Tercatat sebanyak 554 jiwa atau sekitar 172 keluarga masih berada di lokasi pengungsian.
Menko Kesra Agung Laksono, Rabu (21/12) mengatakan telah menurunkan tim guna menanggulangi bencana alam di Wonosobo. Melalui koordinasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), telah dikirimkan bantuan tenda, logistik, makanan siap saji dan dana Rp500 juta untuk tanggap darurat.
Baca Juga:
‘’Untuk rumah yang rusak total, (dibantu) Rp30 juta. Santunan dari Mensos (untuk korban tewas) sekitar Rp10-15 juta. Dalam satu atau dua hari ini akan kita hitung lagi,’’ kata Agung.
Untuk mengantisipasi bencana alam serupa, Agung meminta seluruh daerah bersiap siaga. Terlebih lagi menghadapi musim hujan kali ini.’’Saya sudah inspeksi ke seluruh Indonesia dan BNPB siap siaga,’’ katanya.
JAKARTA—Korban jiwa akibat bencana banjir bandang dan tanah longsor di Dusun Sidorejo, Desa Tieng, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa
BERITA TERKAIT
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini