Koridor Perjalanan Australia-Selandia Baru Resmi Dibuka, Penumpang Tidak Perlu Karantina Hotel
Ratusan penumpang mendarat di Auckland, Selandia Baru dengan penerbangan internasional setelah koridor perjalanan antara Australia dan negara tersebut resmi dibuka, Senin (19/04)
Untuk pertama kalinya sejak pandemi COVID-19, warga Australia dapat melakukan perjalanan internasional yang terbilang cukup bebas tanpa harus dikarantina ketika kembali ke negara masing-masing.
Sementara itu, terhitung hari ini, warga Selandia Baru yang selama ini terjebak di Australia dapat menempuh perjalanan yang jauh lebih singkat dengan pesawat.
Mulai Senin dinihari aturan pembatasan Selandia Baru telah berubah dan penerbangan pertama menuju Auckland dari bandara Sydney telah mendarat sekitar pukul 7:00 pagi, setelah sebelumnya sempat ada penundaan.
Setelah mendarat, penumpang diizinkan untuk meninggalkan pesawat dan langsung pulang ke tujuan masing-masing.
Ini adalah pertama kalinya penumpang pesawat yang mendarat di Selandia Baru melewatkan proses karantina sejak awal pandemi.
Di antara penumpang tersebut ialah mereka yang ingin ziarah makam, pindah ke negara baru, serta mereka yang berjumpa dengan keluarganya.
Salah satunya adalah Heather Lyberopoulos (56 tahun) yang sudah gelisah menanti pertemuannya dengan sang adik.
Ratusan penumpang mendarat di Auckland, setelah koridor penerbangan internasional antara Australia dan Selandia Baru resmi dibuka, hari ini (19/04)
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu