Korpri Dukung Aceng Dipecat
Rabu, 05 Desember 2012 – 17:15 WIB
JAKARTA – Ulah Bupati Garut Aceng Fikri terus menuai protes. Kali ini dia hujat kalangan Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri). Perkumpulan para pegawai negeri ini sangat mendukung jika orang nomor satu di pemerintahan Garut itu dipecat.
Ketua Umum Dewan Korps Pegawai Republik Indoensia (Korpri) Nasional, Diah Anggraini, menilai tindakan Aceng yang menikahi belia Fani Oktara hanya selama empat hari yang kemudian diceraikan via SMS benar-benar melecehkan perempuan.
Baca Juga:
“Harapan saya copot saja. Sebagai pejabat publik, dia sudah tidak lagi melindungi publik, tapi malah melecehkan kaum perempuan,” ujarnya Diah di sela-sela bakti sosial dalam rangka perayaan Ulangtahun Korpri ke-41, di Rumah Tahanan Wanita, Pondok Bambu Jakarta, Rabu (5/12).
Diah yakin, Aceng tidak akan lama lagi menjabat sebagai Bupati Garut. Menurutnya, sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Garut juga mendesak agar Aceng diberhentikan.“Jadi rata-rata semua berharap dia segera diberhentikan,” ujarnya yang menilai Aceng telah melanggar sumpah jabatan dan Undang-Undang Pemerintah Daerah.
JAKARTA – Ulah Bupati Garut Aceng Fikri terus menuai protes. Kali ini dia hujat kalangan Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri). Perkumpulan
BERITA TERKAIT
- Menyambut Natal 2024, Pemprov DKI Jakarta Hadirkan Pasar Kreatif di 15 Lokasi
- Prabowo Batal Berkunjung ke Malaysia Gegara Ada Hal Penting di Jakarta
- Baharkam Polri Siapkan 3 Ambulans Udara Selama Nataru
- Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Berpidato, Begini Penjelasan Mayor Teddy
- Irjen Iqbal Beri Penghargaan kepada 134 Personel yang Bekerja Baik Melayani Masyarakat
- Propam Periksa 256 Senjata Api Personel Kepolisian di Polda Kalsel