Korsel Batal Jadi Tuan Rumah F1 2015
jpnn.com - LONDON - Keinginan Korea Selatan menggelar balapan Formula 1 musim 2015 harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya, Korsel akhirnya dicoret dari daftar tuan rumah balapan jet darat itu.
Laman F1 Zone, Senin (29/12) menulis, keputusan itu diambil dalam rapat Strategy Group yang dilangsungkan sebelum Natal lalu. Saat itu, FIA (Federation Internationale de l'Automobile) sudah merilis daftar tuan rumah F1 musim baru mendatang.
Hasiknya, Korsel tak masuk dalam daftar yang disetujui FIA. Banyak yang menganggap terpentalnya Korsel karena minimnya animo penonton menyaksikan balapan F1.
Dicoretnya Korsel membuat persaingan menjadi tuan rumah balapan F1 semakin sengit. Hingga kini, FIA belum memberikan keterangan resmi terkait jumlah tuan rumah balapan F1 musim mendatang.
“Hingga kini belum ada kepastian terkait jadwal resmi, termasuk apakah akan tetap menggelar balapan 21 seri atau hanya 20 seri,” demikian tulis F1 Zone, Senin (29/12). (jos/jpnn)
LONDON - Keinginan Korea Selatan menggelar balapan Formula 1 musim 2015 harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya, Korsel akhirnya dicoret dari daftar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca