Korupsi Dana PIP Universitas Bandung yang Merugikan Mahasiswa
jpnn.com, BANDUNG - Kasus tindak pidana korupsi dana Program Indonesia Pintar (PIP) di Universitas Bandung (UB) masih berjalan di Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandung.
Berkas perkaranya pun belum dilimpahkan ke pengadilan karena saat ini masih dilengkapi oleh tim jaksa.
Dalam perkara tindak pidana korupsi dana PIP ini, pihak Kejari Kota Bandung telah menetapkan tiga orang tersangka dengan inisial BR yang merupakan mantan rektor, UR dan YS Ketua dan Wakil Ketua Karang Taruna Institut (KTI) Kabupaten Bandung Barat.
Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Kota Bandung Ridha Nurul Ihsan mengatakan berbagai alat bukti masih dilengkapi untuk mengungkap kasus ini.
"Saat ini kami sedang melengkapi bukti atau alat bukti yang ada dan setelah itu kami akan langsung pemberkasan," kata Ridha, Kamis (9/1/2025).
Selain itu, Kejari Kota Bandung kini masih melakukan pendalaman terhadap perkara korupsi ini.
Dia mengatakan seluruh kerugian masih dihitung termasuk beberapa hal lain yang berkaitan dengan kasus ini.
"Termasuk kerugian juga sama sedang kami lengkapi menunggu hasil dari auditor, tetapi, kami akan terus mendalami dan menangani kasus ini sepanjang terkait dengan materi penyidikan, dan pengumpulan alat bukti juga kami akan terus lakukan," jelasnya.
Kasus tindak pidana korupsi dana PIP Universitas Bandung masih bergulir. Penyidik Kejari Bandung masih melengkapi berkas.
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup, Inas: Tuduhan OCCRP Tanpa Bukti
- Penggeledahan KPK di Rumah Hasto Pengalihan Isu OCCRP soal Jokowi?
- Saldo ATM Rp 0, Istri Hakim Vonis Bebas Ronald Tannur Sedih
- Penyidik Kejagung Garap Eks Sekretaris Tom Lembong di Kasus Korupsi Impor Gula