Korupsi Diklat Pelayaran Sorong, KPK Geledah 2 Rumah di Bekasi
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini melakukan penggeledahan di dua lokasi terkait kasus dugaan korupsi proyek Pembangunan Diklat Pelayaran Tahap III di Kementerian Perhubungan tahun anggaran 2011 di Sorong, Papua. Dari penggeledahan itu, KPK menyita dokumen.
"Siang sampai maghrib ada penggeledahan terkait tindak pidana korupsi Diklat Sorong tahap III di dua lokasi," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi SP di KPK, Jakarta, Kamis (11/12).
Johan menyatakan penggeledahan itu dilakukan di rumah yang terdapat di Jalan Pembina Nomor 235 Rawalumbu Bekasi dan Bumi Dirgantara Permai Jati Asih Bekasi. Namun, ia tidak mengetahui nama pemilik rumah itu.
KPK menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek Pembangunan Diklat Pelayaran Tahap III di Kementerian Perhubungan tahun anggaran 2011 di Sorong, Papua.
Budi Rachmat Kurniawan yang merupakan General Manager PT Hutama Karya adalah orang pertama yang diumumkan pertama sebagai tersangka kasus itu. Ia disangka melanggar Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.
Selain Budi, KPK juga menetapkan dua pejabat Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan sebagai tersangka kasus itu. Mereka adalah Pejabat Pembuat Komitmen satuan Kerja di Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Sugiarto dan Ketua Panitia Pengadaan Barang dan Jasa Satuan Kerja di Pusat Pengembangan SDM di Perhubungan Laut Kemenhub Irawan. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini melakukan penggeledahan di dua lokasi terkait kasus dugaan korupsi proyek Pembangunan Diklat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa