Usut Korupsi Pajak, KPK Periksa Petinggi Bank Panin
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengagendakan pemeriksaan terhadap Kepala Biro Administrasi Keuangan atau Chief Of Finance Officer PT Bank Panin Indonesia Marlina Gunawan, Rabu (21/4).
Marlina bakal diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap terhadap pejabat perpajakan 2016 dan 2017 di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemkeu).
"Pemeriksaan sebagai saksi tindak pidana korupsi penerimaan hadiah atau janji," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangan yang diterima.
Selain Marlina, KPK juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap eks Direktur Pemeriksaan dan Penagihan pada Direktorat Jenderal Pajak Angin Prayitno Aji.
"Pemeriksaan dilakukan di Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Jalan Kuningan Persada Kavling 4, Setiabudi, Jakarta Selatan," katanya. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
KPK terus mengusut kasus dugaan suap terhadap pejabat perpajakan 2016 dan 2017 di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Kali ini, pejabat Bank Panin dan Ditjen Pajak Kemenkeu diperiksa.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak
- Dalami Uang Suap kepada Paman Birin, KPK Periksa 4 Pihak Ini
- Komisi III Pilih Komjen Pol Jadi Ketua KPK, Pernah Menjabat Kapolda Sulut
- Komisi III DPR Pilih 5 Pimpinan KPK 2024-2029, Setyo Budiyanto Jadi Ketua
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Siang Ini, DPR Pilih Lima Capim dan Cadewas KPK Pakai Mekanisme Voting