Korut Ekspor Teknologi Rudal via Cina
Kamis, 19 Mei 2011 – 13:12 WIB

Korut Ekspor Teknologi Rudal via Cina
SEOUL- Korea Utara dikabarkan melakukan mengekspor rudal dan terknologi terkait kepada Iran melalui Cina. Menyikapi itu, Dewan Keamanan PBB menggelar rapat tertutup pada hari Rabu untuk membahas laporan tentang inspeksi situasi pelaksanaan sanksi terhadap Korea Utara. Namun laporan itu gagal disahkan akibat penolakan dari Cina.
"Laporan itu dikabarkan adanya kecurigaan atas Korea Utara yang mengekspor rudal balistik, suku cadang rudal dan teknologi terkait kepada negara-negara di wilayah Timur Tengah dan Asia Selatan," tulis KBS.
Baca Juga:
Menurut kantor berita AFP, Korea Utara dan Iran dilaporkan melakukan perdagangan produk-produk berkaitan dengan rudal balistik secara regular melalui penerbangan Koryo dan penerbangan Iran.
AFP mengabarkan bahwa laporan itu menyebutkan, teknologi rudal dialihkan melalui negara tetangganya. Sehubungan dengan itu, pihak Cina dikabarkan menolak menandatangani laporan itu, karena menentang atas sebutan Cina sebagai pengantar transaksi rudal dalam laporan tersebut.(KBS/fuz/jpnn)
SEOUL- Korea Utara dikabarkan melakukan mengekspor rudal dan terknologi terkait kepada Iran melalui Cina. Menyikapi itu, Dewan Keamanan PBB menggelar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pegawai Bandara Mogok Kerja, 3.400 Penerbangan Dibatalkan
- Menlu China Tolak Usulan Trump soal Gaza
- Travel Rule Global Summit VerifyVASP Digelar di Bangkok
- 4 WNI Jadi Korban Kebijakan Donald Trump, Ada yang Dideportasi
- Donald Trump Berkuasa, Amerika & Hamas Berdialog Langsung Tanpa Perantara
- HNW Dukung Usulan Erdogan Soal Hak Veto di DK PBB untuk Negara Mayoritas Muslim