Korut Pamer Rudal di Saat Korsel, AS dan Jepang Satu Meja
jpnn.com - KOREA Utara kembali pamer kekuatan. Jumat (1/4) siang waktu setempat, mereka menembakkan rudal anti-pesawat yang jatuh di timur laut Korea.
Menurut Joint Chiefs of Staff (JCS), aksi ini sengaja dilakukan Korut untuk menunjukkan pembangkangan terhadap tekanan dunia internasional terhadap program nuklirnya.
Dilansir dari Yonhap, Korea Selatan menganggap aksi kali ini adalah provokasi besar di saat Presiden Korsel Park Geun-hye sedang mengadakan pertemuan dengan Amerika Serikat Barack dan Jepang di Washington.
Park menilai Korea Utara sudah sangat keterlaluan, bahkan di saat sanksi global dijatuhkan, mereka masih menembakkan rudal dan diduga memobilisasi pasukan mereka di perbatasan.
Ketegangan makin meningkat, karena di sisi lain, Pyongyang (Korut) sudah memperingatkan bawah pihaknya akan kembali melakukan uji coba hulu ledak nuklir dan rudal balistik dalam waktu dekat. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer