Kostum Olimpiade 2000 Cathy Freeman Mungkin Ditemukan

Misteri yang menyelimuti hilangnya kostum yang dipakai pelari terkenal Australia Cathy Freeman ketika dia menyalakan api Ollimpiade Sydney tahun 2000 sekarang mungkin berhasil dipecahkan setelah sebuah kostum diserahkan ke museum olahraga di MCG Melbourne.
Kostum ini dikenakan oleh Cathy Freeman ketika menyalahkan api Olimpiade, peristiwa yang disaksikan oleh ratusan juta orang di seluruh dunia.
Setelah upacara pembukaan, Freeman menanggalkan pakaian tersebut di ruang ganti, dan meninggalkan kostum berwarna putih tersebut di sana, dan sejak itu tidak seorang pun yang tahu dimana keberadaanya.
Juru bicara Komite Olimpiade Australia Mike Tancred mengatakan bahwa banyak yang menduga kostum itu dibuang ataupun dicuri.
"Sudah beredar begitu banyak dugaan dalam 14 tahun terakhir mengenai apa yang terjadi dengan kostum yang hanya dibuat satu biji tersebut." kata Tancred.
"Bagian penting dari sejarah olahraga Australia hilang dan kami tidak tahu apakah seorang petugas kebersihan membuang kostum itu karena mengira hanya baju basah, atau seseorang mencurinya dari ruang ganti di Stadium Australia."
Tancred sekarang mengatakan bahwa pihak berwenang sedang mencoba untuk mengetahui dengan jelas apakah kostum yang diserahkan ke MCG adalah kostum yang pernah dikenakan oleh Cathy Freeman.
Misteri yang menyelimuti hilangnya kostum yang dipakai pelari terkenal Australia Cathy Freeman ketika dia menyalakan api Ollimpiade Sydney tahun
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya