Kota Darwin Posisikan Diri Bagian Dari Asia

Perekonomian Darwin beberapa tahun terakhir terhambat menyusul melambatnya konstruksi proyek LNG Inpex Ichthys oleh Jepang senilai 40 miliar dolar.
Banyak pengusaha kecil mengalami kesulitan, dan gedung-gedung di pusat kota kini banyak yang kosong.
Pada Agustus lalu, Pemerintah NT mengumumkan dana 15 ribu dolar bagi warga Australia bagian selatan untuk pindah ke wilayah Top End.
Penduduk Northern Territory saat ini hanya sekitar 244.000 orang.
Pertumbuhan ekonomi peringkat ketiga dibandingkan dengan negara bagian lainnya di Australia.
Sementara pertumbuhan gaji di sana tercatat paling rendah dan tingkat penganggurannya tertinggi kedua.
Proyek revitalisasi ini akan didanai Pemerintah Australia sebesar 100 juta dolar, lebih kecil dibanding dana buat kota kecil di bagian selatan Australia seperti Launceston dan Geelong.
PM Morrison yang ditanya mengenai hal itu mengatakan pendanaan untuk setip kota berbeda dan Dana Infrastruktur Australia Utara kemungkinan juga bisa membantu.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya