Kota Depok dan Kabupaten Tasikmalaya Paling Tidak Patuh Prokes Covid-19
jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil alias Kang Emil mengumumkan daerah-daerah di wilayahnya yang disiplin dan yang paling tidak patuh dalam menjalankan protokol kesehatan terkait penanganan COVID-19.
Kota Bekasi dinilai sebagai daerah di Jabar yang paling taat atau disiplin.
"Yang patuh menjaga jarak, jatuh kepada Kota Bekasi, paling disiplin, walaupun belum sempurna, tetapi paling disiplin dibandingkan yang lain," kata Kang Emil di Makodam III Siliwangi Kota Bandung, Senin (18/1).
Masyarakat di Kota Bekasi juga tercatat sebagai daerah yang paling patuh dalam urusan memakai masker.
Sementara itu, Kota Depok dan Kabupaten Tasikmalaya menjadi daerah yang paling tidak patuh dalam menjalankan protokol kesehatan di Jabar.
"Kemudian yang tidak patuh menjaga jarak adalah Kota Depok. Yang paling tidak patuh mengenakan masker adalah Kabupaten Tasikmalaya," kata Kang Emil.
Kang Emil mengumumkan daerah-daerah di Jabar yang paling patuh dan paling nakal terkait prokes Covid-19.
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Tablig Akbar Majelis Nurul Musthofa: Ridwan Kamil akan Perjuangkan Pengajian di Monas
- Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
- Mesin Sukarelawan Hingga Koalisi Partai Siap Kawal Suara RIDO di Seluruh TPS
- RIDO dan Tantangan Jakarta, Menjawab Kritik atas Program Inovatif