Kota Perth Pasang Kamera CCTV Berteknologi Pengenalan Wajah
Tiga puluh kamera CCTV baru dengan teknologi pengenalan wajah akan dipasang di Perth Timur, Australia Barat, termasuk di dekat Stadion Perth.
Ini merupakan bagian dari ujicoba yang dilakukan oleh Kota Perth untuk meningkatkan keamanan di daerah tersebut.
Jika ujicoba ini berhasil, teknologi itu juga bisa diluncurkan ke kota lainnya dengan 453 kamera CCTV.
Engie Service DESA telah dianugerahi lebih dari $ 1 juta sebagai bagian dari program inovasi kota pintar di kota Perth, yang merupakan hibah dana yang cocok dengan Pemerintah Federal.
Komisaris Utama Engie Service DESA Eric Lumsden mengatakan lokasi pasti kamera-kamera ini belum ditentukan tetapi mereka akan dipasang awal tahun depan.
"Mereka akan berada di tempat yang tepat, di mana kami dapat memantau aktivitas dan juga pastinya daerah-daerah di mana kami menerima keluhan mungkin orang-orang mengkhawatirkan keamanan mereka di daerah itu," kata Lumsden.
Dia mengatakan dirinya menyadari teknologi pengenalan wajah serupa juga digunakan di London, Inggris untuk meningkatkan keselamatan, dan mengatakan Perth tidak "kebal" terhadap ancaman keamanan.
"Bahkan Pemerintah Federal telah mengatakan kami harus lebih sadar dan waspada," kata Lumsden.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata